CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald <p><strong>"CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal"</strong> adalah jurnal yang bertujuan untuk menjadi platform peer-review dan sumber informasi yang otoritatif. Kami menerbitkan makalah penelitian asli, artikel ulasan, dan studi kasus yang berfokus pada pendidikan matematika dan sains serta topik terkait. Semua artikel ditinjau oleh sejawat, setidaknya dua peninjau sejawat. "CAMERALD" diterbitkan dua kali dalam setiap jilid. Ruang lingkup "CAMERALD" adalah:</p> <ul> <li>Pendidikan Sains dan matematika</li> <li>Pengembangan kurikulum dan materi pembelajaran</li> <li>Metodologi pengajaran inovatif</li> <li>Evaluasi dan asesmen dalam pendidikan sains dan matematika</li> <li>Integrasi teknologi dalam pembelajaran</li> <li>Psikologi pendidikan dan motivasi belajar</li> <li>Penelitian pendidikan dan implementasi kebijakan</li> <li>Studi interdisipliner yang melibatkan sains dan matematika</li> <li>Pembelajaran berbasis masalah dan pembelajaran berbasis proyek</li> <li>Penerapan konsep sains dan matematika dalam konteks kehidupan nyata</li> <li>STEM dan Penerapannya dalam pembelajaran sains dan matematika</li> </ul> LPPM Universitas Adzkia en-US CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal LITERATUR REVIEW: ETNOMATEMATIKA KABUPATEN AGAM, LIMA PULUH KOTA, DAN TANAH DATAR https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald/article/view/285 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengkaji literatur mengenai etnomatematika di Kabupaten Agam, Lima Puluh Kota, dan Tanah Datar, dengan fokus pada tradisi budaya dan praktik sehari-hari yang mencerminkan konsep-konsep matematika lokal. Etnomatematika berperan penting dalam menghubungkan budaya dan pembelajaran matematika, yang memungkinkan siswa untuk melihat matematika sebagai sesuatu yang dekat dan relevan dengan kehidupan mereka. Literatur review ini mengeksplorasi berbagai penelitian sebelumnya, termasuk teori, metode, dan hasil yang relevan dengan konsep matematika dalam seni, arsitektur, permainan tradisional, serta sistem pertanian masyarakat setempat. Diharapkan bahwa studi ini dapat memperkaya pemahaman tentang penerapan etnomatematika dalam kurikulum pendidikan di wilayah-wilayah tersebut, serta menginspirasi pengembangan kurikulum berbasis budaya yang lebih inklusif dan bermakna.</p> Rafki Nasuha Ismail Copyright (c) 2025 CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal 2025-03-17 2025-03-17 1 1 1 9 PENGEMBANGAN E-LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING DI KELAS VII SMP https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald/article/view/288 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan mengevaluasi efektivitas E-LKPD berbasis <em>Problem-Based Learning</em> (PBL) dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematika pada siswa kelas VII SMP IT Adzkia. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada temuan bahwa siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi dan menyelesaikan soal berbasis masalah, terutama dalam tahap menyusun strategi, menyelesaikan masalah, dan memeriksa kembali jawaban. Metode penelitian yang digunakan adalah model pengembangan 4-D (<em>Define, Design, Development, Dissemination</em>) dengan instrumen berupa wawancara, observasi, tes, serta angket validitas dan praktikalitas. Hasil validasi menunjukkan bahwa E-LKPD yang dikembangkan memenuhi kriteria sangat valid dengan tingkat validitas 86,35%. Hasil praktikalitas oleh pendidik mencapai 80,35% (praktis), sedangkan hasil praktikalitas oleh peserta didik mencapai 75,5% (praktis). Uji efektivitas dengan pretest dan posttest menunjukkan peningkatan hasil belajar dengan nilai rata-rata meningkat dari 53,07 menjadi 83,8, menunjukkan kategori sangat efektif. Dengan demikian, E-LKPD berbasis PBL terbukti valid, praktis, dan efektif dalam meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa.</p> Rudi Efendi Meria Ultra Gusteti Asrina Mulyati Copyright (c) 2025 CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal 2025-03-17 2025-03-17 1 1 10 17 PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTUAN MEDIA KONKRIT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald/article/view/284 <p>Penelitian ini ditujukan untuk melihat adanya kenaikan hasil belajar IPA apabila menggunakan penerapan pendekatan kontekstual berbantuan media konkret pada siswa Tunarungu kelas V SLBN 1 Gianyar Tahun Pelajaran 2022/2023. Penelitian ini merupakan ragam penelitian tindakan kelas, yang dilaksanakan melalui dua tahapan atau siklus, masing-masing siklus dilaksanakan melalui langkah-langkah, yaitu (1) mengagendakan penelitian, (2) melakukan aktifitas perbaikan pembelajaran, (3) mengamati dan (4) merefleksi. Subjek penelitian ini yaitu siswa Tunarungu Kelas V SLBN 1 Gianyar yang berjumlah 5 orang, semuanya berjenis kelamin laki-laki. Penelitian tindakan kelas yang dilakukan mempergunakan teknik <em>test</em> dan <em>non test</em>. Data yang didapat ditelaah dengan deskrisptif kualitatif serta kuantitatif. Telaah dari penilaian memperlihatkan nilai pada siklus ke-1 rata-ratanya adalah 74, serta nilai pada siklus ke-2 rata-ratanya adalah 82. Terjadi peningkatan rata-rata hasil belajar siklus ke-1 menuju siklus ke-2 sebanyak 10,81%. Melalui pemaparan tersebut kita dapat simpulkan pelaksanan pendekatan pembelajaran kontekstual berbantuan media konkrit mampu meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa Tunarungu Kelas V SLBN 1 Gianyar Tahun Pelajaran 2022/2023.</p> Putu Ayu Dewantari Fajeri Arkiang Copyright (c) 2025 CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal 2025-03-17 2025-03-17 1 1 18 26 LITERATUR REVIEW PEMBELAJARAN BERDIFERENSIASI PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA TINGKAT SEKOLAH MENENGAH ATAS PROVINSI SUMATERA BARAT, RIAU DAN JAMBI https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald/article/view/286 <p>Artikel ini membahas hasil literatur review mengenai penerapan pembelajaran berdiferensiasi dalam mata pelajaran matematika pada tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) di provinsi Sumatera Barat, Riau, dan Jambi. Pembelajaran berdiferensiasi merupakan pendekatan yang disesuaikan dengan kebutuhan, minat, dan kemampuan individu siswa, bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan berpikir kritis dalam pembelajaran matematika. Hasil literatur menunjukkan bahwa pendekatan ini memberikan dampak positif pada keterlibatan siswa dan hasil belajar, dengan strategi yang melibatkan pengelompokan berdasarkan kemampuan, tugas berbasis minat, serta pemanfaatan teknologi sebagai alat bantu. Namun, beberapa tantangan ditemukan dalam implementasinya, seperti keterbatasan sumber daya, beban administratif bagi guru, dan kebutuhan akan pelatihan profesional. Kesimpulan dari kajian ini menyoroti pentingnya dukungan kebijakan pendidikan, peningkatan keterampilan guru, serta pemanfaatan teknologi dalam memfasilitasi pembelajaran berdiferensiasi yang efektif. Artikel ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi pengembangan strategi pembelajaran yang lebih inklusif dan adaptif untuk memenuhi kebutuhan siswa di berbagai daerah</p> Winda Nur Mentari Mailiarni Ernalinda Jamhur Copyright (c) 2025 CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal 2025-03-17 2025-03-17 1 1 27 38 IDENTIFIKASI MISKONSEPSI SISWA PADA MATERI KINEMATIKA GERAK LURUS https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald/article/view/289 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi kesalahpahaman siswa SMA dalam mempelajari kinematika gerak lurus melalui tes diagnostik tiga tingkat. Tes ini meliputi (1) mengidentifikasi apakah siswa mengalami miskonsepsi atau tidak, (2) menentukan bagian materi di mana siswa mengalami miskonsepsi, dan (3) mengungkap faktor-faktor penyebab terjadinya miskonsepsi tersebut. Penelitian ini menggunakan metode tinjauan pustaka dengan menganalisis 30 artikel sebagai sampel. Data dikumpulkan melalui pengumpulan artikel ilmiah yang memiliki kesamaan topik terkait miskonsepsi siswa dalam kinematika gerak lurus, yang kemudian dianalisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa miskonsepsi paling banyak ditemukan pada materi Kecepatan, Percepatan, dan Kelajuan, diikuti oleh materi jarak dan perpindahan, gerak lurus beraturan (GLB) dan gerak lurus berubah beraturan (GLBB), gerak vertikal, gerak jatuh bebas, serta kurangnya kemampuan siswa dalam membaca grafik gerak. Faktor utama penyebab miskonsepsi ini adalah metode pembelajaran yang kurang efektif, buku teks yang sulit dipahami, serta pengalaman siswa yang tidak sesuai dengan konsep ilmiah yang benar.</p> Dea Rahmadani Copyright (c) 2025 CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal 2025-03-13 2025-03-13 1 1 39 52 PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CUPS (CONSEPTUAL UNDERSTANDING PROCEDURES) DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP PADA MATERI FLUIDA DINAMIS PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA https://ojs.adzkia.ac.id/index.php/camerald/article/view/295 <p>Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pembelajaran menggunakan model pembelajaran <em>Conseptual Understanding Procedures</em> yang mencakup: (1) Permasalahan yang menyebabkan menggunakan model CPUs (Conseptual Understanding Procedures), (2) Variabel yang dipengaruhi oleh penggunaan model CPUs (Conseptual Understanding Procedures). Metode penelitiaan ini adalah literature review dengan sampel sebanyak 30 artikel. Pengumpulan data dilakukan dengan mengumpulkan artikel ilmiah yang sejenis terkait dengan penggunaan model pembelajaran CPUs dan menganalisinya. Hasil penelitian literature review ini menunjukkan bahwa permasalahan utama yang paling banyak menyebabkan penggunaan model pembelajaran CPUs dalam pembelajaran adalah metode ceramah. Selanjutnya mengenai variabel yang banyak terpengaruh dengan model pembelajaran CPUs adalah pemahan konsep siswa</p> Melya Oktavia Copyright (c) 2025 CAMERALD: Education Mathematics and Natural Science Adzkia Journal 2025-03-17 2025-03-17 1 1 53 63